• Jelajahi

    Copyright © Detik Riau News
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Halaman

    Green Policing Polsek Tualang Gandeng Anak Disabilitas Tanam Pohon di Yayasan Berkah Ikhlas Hati

    Rabu, 14 Januari 2026, Januari 14, 2026 WIB Last Updated 2026-01-14T09:12:37Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini

     


    Perawang, Detikriaunews.com – Polsek Tualang melaksanakan kegiatan penanaman bibit pohon di Yayasan Berkah Ikhlas Hati, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, sebagai bagian dari program Green Policing, Rabu (13/1/26).


    Kegiatan tersebut dipimpin Panit Binmas Polsek Tualang Iptu Sugeng Mishari, SH, didampingi Kasi Humas Aiptu Jonas Hasiholan, SH, serta Bhabinkamtibmas Kampung Perawang Barat Aipda Hendri Hidayat, SH.


    Penanaman bibit pohon dilakukan bersama anak-anak penyandang disabilitas dan pengurus yayasan. Meski memiliki keterbatasan, anak-anak disabilitas tampak antusias dan aktif mengikuti proses penanaman hingga selesai.


    Kapolsek Tualang Kompol Teguh Wiyono, SH, MH, mengatakan kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian Polri terhadap pelestarian lingkungan sekaligus bentuk empati kepada masyarakat, khususnya anak-anak disabilitas.


    “Melalui Green Policing, kami ingin mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menghijaukan lingkungan, sekaligus menumbuhkan semangat kebersamaan dan kepedulian sosial,” kata Teguh.


    Ia berharap kegiatan tersebut dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi lingkungan sekitar serta mempererat hubungan Polri dengan masyarakat di Kecamatan Tualang, khususnya Yayasan Berkah Ikhlas Hati.


    Editor : Zunardi 

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini