• Jelajahi

    Copyright © Detik Riau News
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Halaman

    LPKA) Kelas II Pekanbaru Menyelenggarakan Kegiatan Penyuluhan Kesehatan Bagi Anak Binaan dengan Fokus Pada Pencegahan dan Penanganan Penyakit Skabies

    Rabu, 26 November 2025, November 26, 2025 WIB Last Updated 2025-11-26T07:49:12Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini

     



    Pekanbaru, Detikriaunews.com - (26/11/2025) – Dalam rangka meningkatkan pengetahuan dan kesadaran mengenai kesehatan kulit, Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Pekanbaru menyelenggarakan kegiatan penyuluhan kesehatan bagi anak binaan dengan fokus pada pencegahan dan penanganan penyakit skabies, pada hari Rabu.


    Kegiatan diawali dengan sambutan oleh Astri Wahyuni, selaku Kepala Seksi Pembinaan (Kasi Pembinaan), yang menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya program edukatif ini. Ia menekankan bahwa kesehatan merupakan aspek penting dalam proses pembinaan, sehingga anak binaan diharapkan dapat mengikuti penyuluhan dengan baik dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.


    Skabies, atau kudis, merupakan penyakit kulit yang disebabkan oleh tungau Sarcoptes scabiei. Penyakit ini mudah menular melalui kontak fisik langsung maupun penggunaan barang bersama, sehingga rentan menyebar di lingkungan komunal seperti LPKA. Oleh karena itu, kegiatan penyuluhan ini menjadi langkah penting untuk menjaga kesehatan para anak binaan.


    Dalam penyuluhan tersebut, Desi Purba, dokter umum LPKA, memberikan penjelasan mengenai tanda-tanda skabies, cara penularannya, serta langkah pencegahannya. Anak binaan juga diberikan pemahaman tentang pentingnya menjaga kebersihan diri, rajin mengganti pakaian, serta mencuci perlengkapan tidur secara rutin.

    “Kami ingin memastikan anak binaan memahami bagaimana menjaga kesehatan kulit mereka serta dapat mencegah penyakit yang mudah menular seperti skabies,” ujar Desi Purba.


    Selain penyampaian materi, kegiatan juga dilengkapi dengan praktik cara mencuci pakaian yang benar, teknik menjaga kebersihan tempat tidur, hingga langkah-langkah sederhana yang dapat dilakukan untuk mencegah penyebaran infeksi. Para anak binaan terlihat antusias dan aktif bertanya selama sesi berlangsung.


    Pihak LPKA Pekanbaru berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan secara berkala untuk meningkatkan kualitas hidup dan kesehatan para anak binaan. “Kami berkomitmen untuk tidak hanya membina secara mental dan sosial, tetapi juga memastikan mereka mendapatkan edukasi kesehatan yang memadai,” ujar Rudi Panjaitan, selaku Kepala Seksi Pengawasan dan Penegakan Disiplin (Kasi Wasgakin).


    Dengan terselenggaranya penyuluhan ini, diharapkan para anak binaan dapat memahami pentingnya menjaga kebersihan diri serta mampu menerapkan pengetahuan tersebut dalam kehidupan sehari-hari guna mencegah penyebaran skabies maupun penyakit kulit lainnya.


    Editor : Zunardi 

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini