• Jelajahi

    Copyright © Detik Riau News
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Halaman

    Lapas Narkotika Rumbai Ikuti Pengarahan Pelaksanaan Tugas dan Fungsi Pemasyarakatan

    Rabu, 26 November 2025, November 26, 2025 WIB Last Updated 2025-11-26T14:15:11Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini

     


    Pekanbaru, Detikriaunews.com  - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIB Rumbai turut berpartisipasi dalam kegiatan Pengarahan Pelaksanaan Tugas dan Fungsi Pemasyarakatan yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan secara virtual melalui Zoom Meeting, Selasa (25/11). Kegiatan ini digelar dalam rangka memperkuat sinergi dan penyelarasan pelaksanaan tugas pemasyarakatan di seluruh Indonesia.


    Acara tersebut diikuti oleh seluruh jajaran pemasyarakatan, termasuk Kepala Lapas dan pejabat struktural Lapas Narkotika Kelas IIB Rumbai, dengan mengenakan pakaian dinas sesuai ketentuan. Melalui pengarahan ini, Ditjen Pemasyarakatan menekankan pentingnya peningkatan integritas, profesionalisme, serta optimalisasi pelaksanaan fungsi pemasyarakatan di unit pelaksana teknis.


    Kepala Lapas Narkotika Kelas IIB Rumbai, Reinhards Indra Pitoy menyampaikan apresiasi atas penyelenggaraan kegiatan tersebut.


    “Melalui pengarahan dari bapak Dirjenpas ini, Lapas Narkotika Rumbai semakin termotivasi untuk memperkuat integritas, meningkatkan pelayanan, dan menjalankan tugas pemasyarakatan secara profesional, humanis, dan bertanggung jawab,” ujarnya.


    Partisipasi Lapas Narkotika Rumbai menunjukkan komitmen lembaga dalam mendukung arah kebijakan nasional, terutama terkait pembinaan warga binaan, pelayanan publik, keamanan, dan tata kelola lembaga pemasyarakatan yang semakin modern dan akuntabel.


    Dengan terlaksananya pengarahan ini, seluruh jajaran pemasyarakatan diharapkan dapat bergerak selaras, adaptif, dan responsif terhadap dinamika tugas, tantangan, serta kebutuhan masyarakat.


    Editor: Zunardi 

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini