Pekanbaru, Detikriaunews.com — Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan Rumah Tahanan, Rutan Kelas I Pekanbaru kembali melaksanakan razia rutin di blok hunian warga binaan, Kamis, 23/10/2025. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (Ka. KPR), Boni Hasiholan, dan diikuti oleh jajaran petugas pengamanan Rutan Pekanbaru.
Ka. KPR serta jajaran petugas pengamanan yang secara teliti memeriksa setiap sudut kamar hunian. Pemeriksaan difokuskan pada barang-barang terlarang ataupun barang lain yang tidak sesuai dengan aturan Rutan
Kegiatan ini dilaksanakan secara berkala sebagai upaya deteksi dini terhadap hal-hal yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban. Kami ingin memastikan bahwa rutan tetap aman, tertib, serta dapat mendukung proses pembinaan warga binaan.
Melalui kegiatan ini, KPR Rutan menegaskan komitmennya untuk terus mengedepankan langkah-langkah deteksi dini, pengawasan ketat, dan pembinaan yang humanis, sehingga tujuan pemasyarakatan dapat berjalan dengan baik.
Editor : Zunardi



